2/18/2013

Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Perkembangan Koperasi

      Masih seputar koperasi Sob, untuk melihat sejauh mana perkembangan kegiatan usaha koperasi, maka diperlukan pengukuran tingkat keberhasilan sehingga akan menjadi bahan dalam perumusan kebijakan koperasi di masa-masa mendatang dengan tujuan agar usaha koperasi akan terus berkembang secara berkesinambungan. 
      Menurut Yusuf (2000:42), tingkat keberhasilan atau perkembangan koperasi ditentukan oleh tiga faktor yaitu:
  1. Partisipasi anggota 
  2. Profesionalisme manajemen 
  3. Faktor eksternal
Perkembangan Koperasi

      Salah satu peranan sumber daya manusia koperasi yang berkedudukan sebagai anggota adalah partisipasi terhadap kegiatan usaha koperasi secara nyata dan bertanggungjawab. Partisipasi di maksud merupakan sikap sadar setiap anggota dalam menjalankan hak, kewajiban serta fungsinya secara proposional dengan mengedepankan kepentingan dan tujuan bersama untuk mewujudkan peningkatan kesejahteraan anggota secara adil dan merata.
      Profesionalisme manajemen dalam koperasi merupakan salah satu syarat yang harus dipenuhi agar kegiatan koperasi dapat ditingkatkan. Kenyataan menunjukkan bahwa setiap usaha tidak lepas atau selalu di hadang oleh berbagai persoalan-persoalan. Oleh karena itu, dalam koperasi profesionalisme manajemen sangat dibutuhkan terutama dalam hal kebijakan-kebijakan demi kepentingan koperasi. Sedangkan, faktor eksternal adalah faktor lain di luar organisasi koperasi yang juga turut mempengaruhi perkembangan koperasi. Faktor lingkungan eksternal ini antara lain: situasi politik dalam masyarakat, situasi sosial, krisis ekonomi atau keuangan, peraturan-peraturan atau kebijakan pemerintah dan sebagainya.
      Berdasarkan pendapat di atas, dapat disimpulkan bahwa perkembangan koperasi adalah usaha atau proses yang dilakukan oleh sebuah koperasi untuk menciptakan lapangan usaha yang lebih banyak, meraih kesempatan atau peluang yang ada sehingga akan meningkatkan pendapatan dan produktifitas kegiatan usaha koperasi.
logoblog

No comments:

Post a Comment

Berkomentarlah yang ramah dan sopan serta tidak mengandung ujaran kebencian dan unsur sara. Blog Kreasi Kita akan menghapus secara otomatis komentar yang tidak membangun atau spam.

loading...